Rabu, 07 September 2016


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)
No.2

Satuan Pendidikan : SMP  Negeri 1 Cibinong
Kelas/Semester : VII/1
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
Alokasi Waktu : 4 jp ( 2 X Pertemuan )

A. KOMPETENSI INTI :
3. Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata.
4. Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR
No. Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.1.Memahami konsep ruang (lokasi, distribusi, potensi,iklim,bentuk muka bumi, geologis, flora dan fauna) dan interaksi antarruang di Indonesia serta pengaruhnya  terhadap kehidupan manusia dalam aspek ekonomi, sosial, budaya, dan pendidikan.
1. Menjelaskan perbedaan peta,  atlas dan globe.
2. Menunjukkan peta lingkungan setempat (kabupaten / kota, provinsi) dengan menggunakan peta, atlas dan globe
3. Menunjukkan daerah tertentu pada peta lingkungan kabupaten / kota, provinsi
4. Membaca peta lingkungan setempat
  
4.1. Menyajikan hasil telaah konsep ruang (lokasi, distribusi, potensi, iklim, bentuk muka bumi, geologis, flora dan fauna) dan interaksi antarruang Indonesia serta pengaruhnya  terhadap kehidupan manusia Indonesia dalam aspek ekonomi, sosial, budaya, dan pendidikan.
1. Menunjukkan komponen pada peta
2. Mengemukakan/mengungkapkan hasil kerja kelompok



B. MATERI PELAJARAN
1. Memahami lokasi melalui Peta
2. Letak dan Luas Indonesia

C. PENDEKATAN DAN METODE PEMBELAJARAN:
1. Pendekatan :   Saintific
2. Metode :  Ceramah, diskusi STAD (Student Team Achievement Divisions
3. Model Pembelajaran :  Berbasis masalah (Problem Based Learning).

D. KEGIATAN PEMBELAJARAN

KEGIATAN DESKRIPSI KEGIATAN ALOKASI WAKTU
PERTEMUAN 1
Pendahuluan a. Berdoa, Cek kehadiran siswa
b. Motivasi (mengungkapkan manfaat mempelajari topik dalam kehidupan).
c. Apersepsi (Mengkaitkan topik yang akan dipelajari dengan topik sebelumnya)
d. Menginformasikan tujuan yang akan dicapai dalam kegiatan pembelajaran.
10 menit
Inti

1.Membentuk kelompok diskusi 6 kelompok tiap kelompok terdiri dari 5-6 siswa
2. Kelompok terbagi menjadi 2 kelompok besar
Kelompok 1-2-3 membahas Letak Indonesia
Kelopok 3-4-6 membahas Bentuk Muka Bumi Indonesia, peta lingkungan tempat tinggal. Peta kota dan kabupaten dan komponen pada peta
3. Tiap kelompok memprestasikan hasil diskusi terus yang lainya menanggapi 60 menit


Penutup

a. Membuat  kesimpulan tentang materi pembelajaran hari itu dilakukan siswa bersama guru
b. Melakukan refleksi atau menggali feedback dari Siswa
c. Menugaskan peserta didik mengamati lingkungan sekitar untuk pertemuan berikutnya (PR) tentang: Potensi wisata di Purbalingga yang belum tergali
d. Menutup pelajaran dengan berdoa sesuai dengan agama dan keyakinan masing-masing.(religius) 10 menit




E. ALAT DAN SUMBER BAHAN
1. Alat dan Bahan:
LCD
Laptop
2. Sumber Bahan:
Buku Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. 2013. Ilmu Pengetahuan Sosial.
Buku dan sumber lain yang relevas

F. PENILAIAN HASIL BELAJAR
1. Teknik : Penugasan, tertulis
2. Bentuk : Essay
3. Instrumen :  Test
4. Kunci dan Pedoman Penskoran : (terlampir)
5. Tugas  kelompok (terlampir)

Cibinong, Juli 2016
Mengetahui, Guru Mata Pelajaran
Kepala SMPN 1 Cibinong




Dra, Hj, Tri Rahayu, M.Pd Dra. Rr, Purwani Retno Y, S.Pd, MM.Pd
Nip. 196511281990032004 Nip. 196207081987032002


Tidak ada komentar:

Posting Komentar